Monday, January 15, 2024

Kemenperin Genjot Kinerja Industri Manufaktur

Kemenperin berupaya meningkatkan kinerja industri manufaktur pada 2024. Selama ini industri manufaktur jadi penopang pertumbuhan ekonomi nasional.


Sejumlah pekerja menyelesaikan pembuatan pakaian di salah satu pabrik garmen di Banjarnegara, Jawa Tengah, Senin (15/1/2023).

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus berupaya meningkatkan kinerja industri manufaktur pada tahun 2024 di tengah tantangan geoekonomi dan geopolitik global. 

Hal itu karena industri manufaktur selama ini jadi penopang pertumbuhan ekonomi nasional.  

Menurut Menperin peran penting industri manufaktur nasional tercemin dari kontribusinya yang tergolong paling besar terhadap PDB nasional, dengan capaian 16,83% pada Kuartal III-2023. 

Pertumbuhan industri manufaktur menembus 5,02%, mampu melampaui pertumbuhan ekonomi nasional yang berada di angka 4,94%.

Sumber : Finance.detik

No comments:

Post a Comment