Monday, November 9, 2020

Dua Makanan Favorit Joe Biden Ini Diungkap Barack Obama | PT Rifan Financindo

PT Rifan Financindo  -  Presiden Amerika Serikat (AS) terpilih, Joe Biden punya makanan favorit. Hal ini diungkap Barack Obama pada Kamala Harris, wakil presiden AS terpilih.

Pasangan Joe Biden dan Kamala Harris memenangkan pemilihan presiden AS. Biden menang usai meraup 290 electoral votes.

Biden menyebut kemenangannya adalah hari baru bagi AS. "A new day in America has come. Tune in as Vice President-Elect @KamalaHarris and I address the nation," tulis Biden di Twitter (8/11).

Sosok politisi senior AS ini punya banyak sisi menarik. Hal ini diungkap Barack Obama dalam wawancaranya bersama Kamala Harris September lalu.

Dua Makanan Favorit Joe Biden Ini Diungkap Barack ObamaDua Makanan Favorit Joe Biden Ini Diungkap Barack Obama Foto: The Hill

Dikutip dari The Hill (8/9), Kamala bertanya sosok Biden di mata Obama, termasuk makanan favorit pria 77 tahun ini.

"Ada apa dengan es krim? Biden sangat suka es krim. Ceritakan tentang itu," kata Kamala. Obama lalu memberikan jawaban menarik.

"Es krim adalah hal besar. Pasta dengan saus merah, dia (Biden) bisa sangat serius soal itu," kata Obama. Selain itu, Obama juga menyebut saus tomat sebagai makanan favorit Biden.

Untuk es krim, Biden memang terang-terangan mengakui kecintaannya pada dessert dingin ini.

Tahun 2016 ia pernah berujar, "Saya makan lebih banyak es krim lebih dari tiga orang lain yang Anda inginkan, sekaligus."

Ia menyukai es krim rasa chocolate chip dan salah satu merek es krim yang ia sukai adalah Jeni's Splendid Ice Cream.

Joe Biden, Capres AS yang Doyan Banget Es Krim dan PastaDua Makanan Favorit Joe Biden Ini Diungkap Barack Obama Foto: Mashed/Getty Images

Lalu untuk pasta, suami Jill Biden ini pernah mengungkap spesifik jenis pasta yang ia suka. Biden rupanya pencinta angel hair pomodoro.

Berupa angel hair, yaitu pasta yang teksturnya tipis dengan balutan bumbu tomat, basil, lada hitam, bawang putih, dan topping keju parmesan.

Dalam wawancara bersama Kamala, Obama juga mengomentari visi Biden sebagai presiden AS.

Obama mengatakan Biden selalu fokus dengan tujuannya. Ia selalu ingat dengan orang-orang yang ia wakili saat di Delaware.

Obama juga sempat berseloroh soal Biden yang kerap terlambat karena punya kebiasaan berbicara dengan setiap orang.

"Tapi saya suka itu darinya. Saya benar-benar suka," sahut Kamala.


Sumber: food.detik


PT Rifan Financindo

No comments:

Post a Comment